Menangi Sidang Dismissal MK, Empat Caleg PKS Bakal Dilantik Jadi Anggota DPR RI

  • Bagikan
MENANGI GUGATAN: Wasekjen Hukum dan Advokasi DPP PKS Zainudin Paru mengungkapkan PKS memenangi gugatan dari empat parpol lain dalam sidang dismissal MK.

INDOSatu.co – JAKARTA – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) meraih kemenangan signifikan dalam sidang dismissal Mahkamah Konstitusi (MK) yang pada Selasa dan Rabu 21 dan 22 Mei 2024. Wasekjen Hukum dan Advokasi DPP PKS Zainudin Paru, mengatakan bahwa, MK telah memutuskan untuk menerima Eksepsi yang diajukan oleh PKS dan menolak Permohonan dari beberapa partai lain.

“Alhamdulillah, Putusan Dismisal MK kemarin, Selasa dan Rabu, 21 dan 22 Mei 2024 ini memutuskan: Menerima Eksepsi Pihak Terkait (PKS); dan Menolak Permohonan Pemohon (PPP) untuk Dapil Aceh 1, Menolak Permohonan Pemohon (Partai Demokrat) untuk Dapil Aceh 2, Menolak Permohonan Pemohon (PAN) untuk Dapil NTB 1, dan Menolak Permohonan Pemohon (Partai Gerindra) untuk Dapil Maluku Utara,” ujar Zainudin Paru.

Baca juga :   Didominasi Wajah Baru, 10 Besar Caleg DPRD Jatim dari Dapil XII Jawa Timur

“Dengan hasil ini, empat calon anggota legislatif dari PKS, yaitu Gufron, M.A; Nasir Jamil; Johan Rosihan, S.T; dan Izzudin Al Qosam Kasuba, telah resmi menjadi caleg terpilih dan rencana akan mengikuti pelantikan menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029,” imbuhnya.

Ia menekankan, PKS juga memenangkan eksepsi di beberapa Dapil yang di mohonkan oleh Partai Politik lain untuk tingkatan DPRD provinsi, dan DPRD kabupaten kota.

Baca juga :   Bamsoet Dukung Kerja Sama Indonesia-Korea untuk Pengembangan Kampus UNPERBA

Kemenangan ini dianggap sebagai bukti soliditas dan kekuatan hukum yang dimiliki oleh PKS dalam menghadapi Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) di Mahkamah Konstitusi.

PKS menekankan bahwa kemenangan ini merupakan hasil dari kerja keras dan dedikasi seluruh anggota Tim Hukum dan Advokasi Partai, Struktur, Anggota, dan simpatisan Partai yang telah memberikan dukungan penuh.

Baca juga :   Sitir Ajaran Agama, LaNyalla: Bangsa Jangan Wariskan Generasi yang Lemah

Keberhasilan ini juga menjadi motivasi bagi PKS untuk terus berkontribusi secara aktif dalam pembangunan bangsa dan negara melalui peran legislatif yang efektif dan bertanggung jawab. (*)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *