INDOSatu.co – LAMONGAN – DPD Partai Demokrat Jawa Timur segera menggelar musyawarah daerah (Musda). Menghadapi perhelatan tersebut, DPC Demokrat Lamongan siap memberi dukungan kepada Bayu Airlangga, menantu mantan Gubernur Jawa Timur, Soekarwo (Pakde Karwo) pada Musda ke VI DPD Partai Demokrat Jawa Timur digelar pada Kamis (20/1) besok itu.
Ketua DPC Partai Demokrat Lamongan, Debby Kurniawan mengaku bahwa DPC Partai Demokrat Lamongan secara bulat mendukung Bayu Airlangga untuk maju sebagai ketua DPD Demokrat Jatim.
Dukungan Demokrat Lamongan yang diberikan ke Bayu Airlangga tersebut, kata Debby, dinilai sangat rasional. Sebab, Bayu dianggap memiliki kapasitas yang sangat layak dan bisa membesarkan Partai Demokrat (PD) di Jatim.
“Lamongan bersama Mas Bayu. Lamongan dan Gresik satu suara ke Mas Bayu,” ujar Debby Kurniawan saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (19/1).
Sebagai Ketua DPC Partai Demokrat, Debby juga membenarkan, jika saat ini sudah ada sebanyak 32 DPC yang mendukung pencalonan Bayu Airlangga sebagai ketua DPD PD Jatim.
“Kapasitas beliau dalam visinya membesarkan partai Demokrat menjadi alasan kami mendukung beliau. Kami yakin, beliau akan menggerakkan mesin partai dengan baik, terutama memenangkan Pemilu 2024 di Jatim,” paparnya.
Musda DPD Partai Demokrat Jatim tersebut tidak memilih ketua, namun mengusulkan bakal calon ke tim formatur yang berasal dari DPP. Bakal calon harus mendapat dukungan setidaknya 20 persen dari jumlah DPC di provinsi tersebut. Di Jatim, syarat minimal dukungan bakal calon itu 8 dukungan DPC.
Sekadar diketahui, Musda besok diprediksi bakal berlangsung sengit dan tensi panas. Sebab, terdapat dua kandidat kuat DPD Jatim, yakni Bayu Airlangga dan Wakil Gubernur Jatim Emil Dardak.
Sementara itu, Ketua Steering Comittee (SC) Musda IV Demokrat Jatim, Reno Zulkarnaen menuturkan jika Musda kali ini berbeda dari sebelumnya. Ada beberapa tahapan, yaitu pra-Musda, pelaksanaan Musda, dan pasca-Musda. Selain itu Reno Zulkarnaen menyampaikan bahwa ada 40 hak suara di Musda Jatim. Terdiri dari, 38 DPC kabupaten/kota di Jatim, lalu satu suara dari DPP dan satu suara dari DPD Demokrat Jatim. (*)