Gelar Safari Ramadan, DPW PPP Jawa Timur Bakar Semangat Kader PPP Bojonegoro

  • Bagikan
BERGERAK UNTUK MENANG: Wakil Ketua DPW PPP Jawa Timur, Mujahid Ansori (di mimbar podium) menyampaikan pidato politik untuk menyemangati seluruh kader PPP Bojonegoro menjelang Pemilu 2024 yang dibarengkan dalam Safari Ramadan 1444 Hijriah, yang digelar di Kantor DPC PPP Bojonegoro, di Jalan Panglima Polim 61 Bojonegoro, Sabtu (15/4).

INDOSatu.co – BOJONEGORO – Menghadapi Pemilu 2024, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) terus menggelar konsolidasi. Suasana Ramadan ini dimanfaatkan betul partai berlambang Kakbah untuk membakar dan menyemangati para kader PPP di Bojonegoro yang dibalut dengan acara Silaturahmi dan Safari Ramadan 1444 H yang digelar di Kantor DPC PPP Kabupaten Bojonegoro, Sabtu (15/4).

Ketua DPC PPP Bojonegoro, Sunaryo Abumain dalam sambutannya mengatakan bahwa, tujuan silaturahmi ini juga dalam rangka memperkuat konsolidasi menjelang Pemilu 2024. Kegiatan yang dikemas dengan buka puasa bersama itu, selain dihadiri seluruh pengurus dan Banom PPP, juga dihadiri para bakal calon legislatif (bacaleg) yang akan berlaga dalam Pileg 2024 mendatang.

Mereka sangat antusias mendengar pemaparan dan arahan dari DPW Jatim dan juga DPC Bojonegoro untuk bergerak dan merebut suara rakyat di pemilihan yang akan digelar pada 14 Februari 2024 nanti.

“Dalam 2024 nanti kita membutuhkan energi tenaga dan pikiran, maka kita semua harus semangat menyongsong pemilu mendatang.” Kata Sunaryo Abumain dalam sambutannya.

Dalam orasinya, politisi yang akrab disapa Mbah Naryo itu mengungkapkan bahwa, PPP Bojonegoro berikhtiar akan menaikkan perolehan kursi di DPRD Bojonegoro. Jika pada Pemilu 2019, PPP Bojonegoro memperoleh 4 kursi, pada pemilu 2024, kita menargetkan meraih 5 kursi. Sedangkan untuk DPRD Jatim kosong, dan DPR RI yang kosong, harus diikhtiarkan tidak boleh kosong kali.

Baca juga :   Masa Tenang, Tim Gabungan Bersihkan Wilayah Bojonegoro dari APK Pemilu 2024

“Alhamdulillah sekarang ini ada fenomena dan tanda-tanda kemenangan Partai Persatuan Pembangunan. Dua pekan lalu saya dipanggil di Cepu, bahwa untuk Bojonegoro memiliki potensi menang karena ada calon yang kemarin ikut kompetisi, akan berlaga kembali. Ditambah lagi namanya Pak KH. Abdul Fatah,” kata Mbah Naryo.

Mbah Naryo menaruh besar harapan, caleg DPR RI yang dikirim oleh DPP untuk Dapil  IX Jatim (Kabupaten-Tuban), mudah-mudahan bisa bersinergi dengan caleg di untuk DPRD Kabupaten dengan DPRD Provinsi Jatim.

“Saya yakin, jika caleg untuk DPRD Bojonegoro bisa bersinergi dengan caleg DPRD Provinsi Jawa Tmur dan DPR RI, kursi untuk kabupaten Bojonegoro akan bertambah, DPRD Propinsi akan memperoleh kursi, dan kursi DPR RI juga akan teraih, aamiin,” harap Mbah Naryo penuh antusias.

“Karena itu, Mbah Naryo menginstruksikan kepada seluruh ketua PAC, tanpa terkecuali, wajib mencalonkan anggota DPRD kabupaten, atau propinsi, atau DPR RI.” pungkas Mbah Naryo.

Baca juga :   Palang Pintu Perlintasan Diduga Terbuka, KA Hantam Dua Truk di Lamongan

Sementara itu, Wakil Ketua DPW PPP Jawa Timur, Mujahid Ansori mengupas materi mengenai pendidikan politik untuk persiapan Pemilu 2024. Dia juga mengenalkan kembali Indonesia, bahwa Indonesia sudah siap menjadi negara maju, bahkan diperkirakan Indonesia akan menjadi salah satu kekuatan dari lima negara hebat di dunia.

Mujahid juga mengungkapkan, bahwa Indonesia lolos tiga ancaman dunia. Pertama, dunia sekarang ini mengalami ancaman krisis pangan. Dan diperkirakan di dunia ini, ada dua ratus dua puluh juta yang kelaparan, namun Indonesia tidak bermasalah dengan urusan pangan.

Kedua, Indonesia juga tidak krisis energi. Sedangkan yang ketiga, Indonesia juga lolos krisis inflasi atau lolos krisis ekonomi, Amerika sebagai negara maju saja, mengalami krisis ekonomi, Turki juga. Mata uang Turki jatuh, Indonesia sampai sekarang mampu menekan inflasi pada pandemi kemarin. Secara stabilitas, Indonesia tidak ada yang bisa menandingi.

“Indonesia hebat berhasil hidup damai dalam keberagaman. Tidak ada negara hebat seperti Indonesia. Indonesia luar biasa. Karena itu, Indonesia berpotensi menjadi negara kuat.

Baca juga :   Jelang Pemilu, Ijtima Ulama Nusantara Beri Mandat Penuh Cak Imin Tentukan Arah Politik PKB

Mujahid juga menegaskan kembali tentang bagaimana kontribusi PPP untuk Indonesia. Yang dibutuhkan Indonesia sekarang ini tidak hanya pinter, tapi juga berilmu. Dan PPP berkontribusi untuk Indonesia.

“Maka, tidak boleh tidak, pada Pemilu mendatang, PPP harus menang. Cuma dengan kemenangan di pemilu, tenaga dan pikiran PPP akan terus bermanfaat untuk Indonesia.”

Jika ingin PPP disegani dan tidak dipandang sebelah mata, Mujahid meminta kepada kader PPP untuk meminta kepada Allah dengan doa ,sebagaimana doa nabi ketika meminta Allah untuk memenangkan perang badar yang pada saat itu yang hanya berjumlah 313 pasukan harus melawan orang kafir sebanyak 1000 pasukan lebih.

“Kenapa kita harus menang dalam politik? Saya kasih tahu bapak dan ibu sekalian. Politik itu beda dengan bisnis. Kalau bisnis sekarang kita bangkrut, itu paling sebulan dua bulan paling lama setahun dampaknya. Tetapi politik itu pilihannya cuma dua, menjadi pemenang atau pecundang, menguasai atau dikuasai, mewarnai atau diwarnai. Jadi, semua kader harus bergerak untuk menang,” pungkas Mujahid. (*)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *