Akhiri Karir, Sergio Aguero: Gantung Sepatu adalah Pilihan Sulit

  • Bagikan
TAK BERTENAGA: Striker FC Barcelona, Sergio Aguero tergeletak di lapangan akibat serangan jantung. Dia akhirnya menyudahi karir sepakbola yang telah membesarkan nama dan mendapatkan segalanya. (foto: AP)

INDOSatu.co – BARCELONA – Striker Barcelona Sergio Aguero mengaku mengambil keputusan yang sulit terkait dengan karirnya. Dia akhirnya resmi mengumumkan gantung sepatu. Pengumuman dilakukan dalam konferensi pers di Camp Nou, Barcelona, Rabu (15/12) petang WIB.

Aguero menangis sesegukan sebelum berbicara. Air mata pemain timnas Argentina itu yang menggenangi pelupuk matanya beberapa kali diusap dengan sapu tangan.

Baca juga :   Bamsoet Apresiasi Kerja Sama IMI Rescue Otomotif Indonesia dengan BNPB

Dikutip dari laman resmi Barcelona, Aguero mengatakan, gantung sepatu merupakan keputusan sulit, tapi dia tidak punya pilihan lain setelah mengetahui masalah kesehatannya..

“Konferensi pers ini untuk mengumumkan saya memutuskan pensiun dari sepak bola. Ini adalah momen sulit. Keputusan yang saya buat saya ambil karena pertimbangan kesehatan karena masalah yang saya hadapi,” kata Aguero yang didampingi Presiden Barcelona Joan Laporta.

Baca juga :   Main di Kandang, Barcelona Ditahan Imbang Granada; Skor 1-1

Aguero belum bermain sejak menjalani tes jantung setelah mengeluh tidak enak badan saat pertandingan melawan Alaves di liga Spanyol pada 30 Oktober.

“Saya dalam penanganan tenaga medis yang baik. Keputusan terbaik adalah pensiun. Sepuluh hari lalu saya membuat keputusan ini. Saya sudah berusaha, tapi ini keputusan terbaik,” ujarnya.

Aguero bergabung dengan Barcelona di akhir musim setelah 10 tahun di Manchester City, di mana ia mencetak rekor klub 260 gol dan menjadi pemain legendaris Inggris. Dia sebelumnya merupakan bintang Atletico Madrid. Sayangnya, kariernya hanya berjalan singkat di Barcelona. (za/red)

Baca juga :   Bahas PB Muaythai Indonesia, Menpora dan Ketua KONI Temui Ketua DPD RI
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *