Politisi India Hina Nabi Muhammad, Presiden PKS Minta Jokowi Kirim Nota Protes

  • Bagikan
HENTIKAN ISLAMOPHOBIA: Presiden PKS, Ahmad Syaikhu meminta pemerintahan Jokowi bikin nota protes terkait penghinaan dua politisi India terhadap Nabi Muhammad.

INDOSatu.co – JAKARTA – Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu mengecam keras tindakan dua politikus India dari Partai Bharatiya Janata (BJP) yang menghina Nabi Muhammad SAW.

Syaikhu menilai, tindakan dua pejabat teras partai politik di India sebagai tindakan Islamophobia atau kebencian terhadap Islam dan tidak dapat diterima dengan alasan apa pun.

“Para pejabat politik di India harus sadar hinaan ini telah melukai seluruh umat Islam di dunia, seluruhnya tanpa kecuali. Tindakan tersebut jelas-jelas merupakan ujaran dan tindakan kebencian kepada umat Islam atau islamohobia,” tegas Syaikhu.

Baca juga :   Tanggapi Putusan MK, Abdul Mu’ti Tegaskan Tak Beri Izin Kampanye di Sekolah Muhammadiyah

Syaikhu juga menambahkan bahwa Perserikatan Bangsa-Bangsa baru-baru ini menetapkan tanggal 15 Maret sebagai Hari Anti-Islamofobia Internasional. Karena itu, kata dia, sudah sepatutnya semua bangsa di dunia, termasuk India, tidak melakukan tindakan yang justru mengundang kebencian terhadap Islam dan umat Islam.

“Kami mendorong tindakan dan hukuman yang lebih tegas dari pemerintah India terhadap dua politisi ini. Hal itu disampaikan oleh pejabat politik yang memiliki pengaruh, sehingga berbahaya terhadap kondisi kerukunan antaragama,” sebut dia.

Anggota Komisi I DPR RI ini juga meminta secara resmi Pemerintahan Jokowi melalui Kementerian Luar Negeri RI agar bersikap dan mengirimkan nota protes terhadap tindakan dua politisi India yang telah melukai hati umat Islam dunia.

Baca juga :   Jamin Aman, Akmad Syaikhu: Pencalonan Anies-Sohibul Ikhtiar Terakhir PKS

Sebagai bangsa berpenduduk muslim terbesar di dunia, kata Syaikhu, Indonesia harus responsif dan bersikap tegas dengan memanggil Duta Besar India. Presiden Joko Widodo harus mengajukan protes keras kepada pemerintah India.

“Sikap ini perlu dilakukan karena umat Islam Indonesia juga termasuk yang terluka dengan penghinaan ini. Perlu ada tindakan tegas agar hal serupa tidak lagi terulang di masa depan dengan alasan kebebasan bicara atau memang justru tindakan Islamophobia yang disuburkan,” tegas Syaikhu.

Baca juga :   Hormati Keputusan KPU, Tetap Proses Pemilu yang Rusak Sendi Demokrasi

Syaikhu mengingatkan, India memiliki catatan dalam kebijakan yang mendiskriminasi umat Islam setelah sebelumnya muncul larangan penggunaan hijab bagi mahasiswi. Padahal, mengenakan hijab bagi Muslimah adalah hak asasi dan kewajiban yang bersumber dari keyakinan beragama.

“Lahirnya kerukunan dan perdamaian dunia yang dicita-citakan Indonesia syaratnya adalah saling menghormati dan tidak mengusik keyakinan umat beragama lain. Kebebasan beragama dan menjalankan keyakinan agama harus mendapatkan perlindungan sepenuhnya dari setiap negara di dunia,” pungkas mantan wakil walikota Bekasi itu. (*)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *