PDIP Rekom Mas Lindra-Joko Sarwono, Pilkada Tuban Positif hanya Satu Pasangan Calon

  • Bagikan
BERHARAP KONDUSIF: Ketua DPC PDI Perjuangan Tuban Andgi Hartanto menjawab pertanyaan wartawan terkait rekomendasi PDIP yang diberikan Mas Lindra-Joko-Sarwono.

INDOSatu.co – TUBAN – Terjawab siapa figur yang akan diusung PDIP Tuban dalam Pilkada Serentak 2024 di Bumi Ronggolawe pada November mendatang. Partai besutan Megawati Soekarnoputri itu juga mengusung cabup Aditya Halindra Faridzky (Mas Lindra), sebagai cabup Tuban.

Rekomendasi PDIP untuk Mas Lindra itu diserahkan di kantor DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, pada Kamis (22/8). Bukan hanya itu. Rekomendasi DPP PDI Perjuangan itu ternyata juga untuk satu paket pasangan calon (paslon), yakni paslon Mas Lindra-Joko Sarwono.

Baca juga :   Cegah Penyebaran Polio, Pj. Bupati Bojonegoro Canangkan Imunisasi Ulang Serentak

Tampak hadir calon kepala daerah (Cakada) Mas Lindra dan Pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tuban. Dengan turunnya rekomendasi tersebut, PDI Perjuangan Tuban akan segera menggelar konsolidasi pemenangan pilkada dan menyosialisasaikan pasangan Mas Lindra-Joko Sarwono ke seluruh pengurus, kader, dan simpatisan PDI Perjuangan.

Ketua DPC PDI Perjuangan Tuban, Andhi Hartanto mengungkapkan, seluruh proses penjaringan dan penyaringan telah dilalui oleh DPC PDIP Tuban. DPP, kata Andhi, memberi rekomendasi tentu dengan mempertimbangkan kepentingan masyarakat Kabupaten Tuban.

Baca juga :   Berdayakan Seniman Reog dan Jaranan, Bupati Bojonegoro Ajak Jagong Bareng

Selanjutnya, pihaknya akan melakukan konsolidasi untuk memenangkan calon Bupati yang telah diusung partainya. Andhi berharap, Pilkada Tuban pada November 2024 mendatang akan berjalan lancar dan penuh kedamaian. Semua pihak harus ikut menjaga kedamaian Tuban yang sudah sangat kondusif itu.

Andhi yakin, warga Tuban ingin agar gelaran Pilkada berjalan aman dan kondusif. Siapapun yang menang atau terpilih, yang menang tetap rakyat, yang terpilih tetap pilihan rakyat. Karena itu, Andhi mengajak kepada masyarakat ikut menjaga suasana agar Tuban tetap adem.

Baca juga :   Sering Diolok-olok, Kalap, Wasman Bacok Tetangga hingga Tewas

“Mari bersama-sama membangun Tuban menuju yang lebih baik,” pungkas Andhi. (*)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *