Ujicoba, Kalah Level, Garuda Muda Akui Keunggulan Timnas Arab Saudi

  • Bagikan
TEMPEL KETAT: Tim U-23 Indonesia (jersey merah) mengakui keunggulan Timnas Arab Saudi dengan skor 1-3 dalam laga uji coba internasional di The Sevens Stadiun, Dubai, Uni Emirat Arab, Jumat (5/4) malam.

INDOSatu.co – DUBAI – Tim U-23 Indonesia harus mengakui keunggulan Timnas Arab Saudi dengan skor 1-3 dalam laga uji coba internasional di The Sevens Stadiun, Dubai, Uni Emirat Arab, Jumat (5/4) malam waktu setempat.

Uji coba tersebut sebagai persiapan mengikuti Piala Asia U-23 AFC 2024 di Qatar yang digelar pada 15 April hingga 3 Mei 2024 mendatang. Indonesia berada di grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania.

Baca juga :   Performa Terus Memburuk, MU Pecat Ole Solskjaer dari Manajer

Setelah melawan Arab Saudi, Indonesia akan menjalani satu laga uji coba melawan Uni Emirat Arab pada Senin (8/4) mendatang. Pemusatan latihan di Dubai akan berakhir pada 10 April mendatang sekaligus langsung bertolak ke Doha, Qatar.

Dengan kekalahan tersebut, menunjukkan bahwa timnas Garuda masih di bawah level dengan timnas Arab Saudi. Termasuk jam terbangnya. Timnas Arab Saudi tergolong tim yang disegani di kawasan Asia. Mereka memiliki pemain yang merumput di liga-liga terkemuka di Eropa.

Baca juga :   Dipecundangi Serbia 2-1, Portugal Harus Berjibaku di Babak Play Off

Pada Piala Asia U-23 2024 ini, laga perdana Indonesia akan melawan Qatar pada 15 April, Ialu menantang Australia (18/4) dan terakhir bertemu Yordania (21/4).

PSSI menargetkan Garuda Muda lolos dari fase grup atau ke babak delapan besar. Namun jika sampai babak semifinal akan membuka peluang lolos ke Olimpiade Paris 2024. Rizky Ridho dan kawan-kawan minimal harus menjadi peringkat tiga untuk meraih tiket otomatis bersama juara dan runner-up turnamen. (*)

Baca juga :   Arsenal Ditekuk Chelsea, Fans Tuntut Arteta Mundur
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *