Jadi Ajang Tingkatkan Pendidikan, Lamongan Tuan Rumah Final KMSI Tingkat Jawa Timur

  • Bagikan
PEDULI PENDIDIKAN: Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menyampaikan sambutan dalam awarding babak final Kompetisi Matematika, Sains dan Inggris (KMSI), tingkat Provinsi Jawa Timur tahun 2023 di MI Ma'arif NU Sunan Drajat Lamongan, Ahad (12/11).

INDOSatu.co – LAMONGAN – Kabupaten Lamongan menjadi salah satu tuan rumah awarding babak final tingkat Provinsi Jawa Timur tahun 2023 untuk Kompetisi Matematika, Sains dan Inggris (KMSI), Ahad (12/11).

Bertempat di MI Ma’arif NU Sunan Drajat, babak final yang diikuti sebanyak 2.582 finalis, menurut Bupati Lamongan Yuhronur Efendi, menjadi momen untuk terus meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Lamongan.

“Mudah-mudahan ini membawa sutu momen yang baik, untuk bisa membawa kita terus meningkatkan mutu pendidikan, khususnya Matematika, Sains dan Bahasa Inggris,” tutur Pak Yes.

Menjadi salah satu bagian untuk menghantarkan siswa-siswi SD dan SMP se-derajat untuk berlaga ketahap Nasional di Malang Desember mendatang, Pak Yes, sapaan aktab Bupati Lamongan, menyampaikan terima kasih kepada Yayasan Insan Mulia, selaku pelaksana yang telah mempercayakan Kabupaten Lamongan menjadi salah satu tuan rumah KMSI tingkat Provinsi Jawa Timur.

Baca juga :   Hadapi El Nino, Mentan Syahrul Libatkan Lamongan Masuk 5 Gugus Tugas

“Alhamdulilah hari ini telah melaksanakan KMSI kompetisi Matematika, Sains, dan Bahasa Inggris yang dilaksnakan di MI Sunan Drajat. Terima kasih Yayasan Insan Mulia yang memepercayakan, menjadikan MI Sunan Drajat Kabupaten Lamongan bisa menjadi tuan rumah ajang KMSI Jawa Timur ini,” ungkap Pak Yes.

Pak Yes berharap, siswa-siswi dapat menjadikan kompetisi tersebut sebagai ajang untuk terus berlatih dan mendalami keilmuan khusunya mata pelajaran Matematika, Sains dan Bahasa Inggris.

Baca juga :   Kodim Bojonegoro Kembali Salurkan Air Bersih untuk Warga di Wilayah Binaan

“Salam sukses kepada yang belum mendapatkan piala dan juara. Kami berharap, hendaknya terus bersabar dan berusaha karena ajang ini untuk terus berlatih. Semua anak-anak lebih harus terampil lagi dalam mata pelajaran, khusunya Matematika, Sains dan Bahasa Inggris,” kata Pak Yes.

Sedangkan Ketua Yayasan Inaan Mulia, Ali Yasin mengatakan, kompetisi Matematika, Sains dan Bahasa Inggris tingkat Jawa Timur tahun 2023 ini diikuti sekitar 22.800-an peserta yang tersebar di 26 Kabupaten/Kota se-Jawa Timur.

Setelah dilakukan penjaringan, terpilih sebanyak 2.582 peserta untuk memasuki babak final di Lamongan. Dan selanjutnya diperoleh sebanyak 360 peserta yang akan dikirim ke Malang pada 17 Desember mendatang untuk berkompetisi di tingkat Nasional.

Baca juga :   Musda, Bupati Yuhronur Serahkan 1 Unit Ambulans untuk PD Muhammadiyah Lamongan

Para finalis tersebut mewakili masing-masing tingkatan, yakni level 1 (kelas 1-2 SD), level 2 (kelas 3-4 SD), level 3, (kelas 5-6 SD), dan level 4 (SMP/MTs), di setiap mata pelajaran (Matematika, Sains, dan Bahasa Inggris) dari 10 terbaik peraih medali emas, perak, dan perunggu.

“Kegiatan KMSI 2023 diikuti 26 kabupaten dan kota madya yang ada di Jawa Timur. Secara keseluruhan tahun ini total ada 73 kota di 14 provinsi. Dibabak penyisihan total semua peserta 22.800 sekian, yang lolas ke babak final Provinsi Jawa Timur insyaallah peserta finalis ada 2.582,” ungkapnya. (*)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *