INDOSatu.co – BOJONEGORO – Pemerintah Kabupaten Bojonegoro menggelar media gathering dengan media massa yang biasa melakukan liputan di Bojonegoro. Acara tersebut dilaksanakan di Pendopo Malowopati, Jalan P. Mas Tumapel 01, Bojonegoro, Rabu (4/10).
Agenda ini dihadiri langsung Pejabat Bupati Bojonegoro, Andriyanto bersama Forkopimda. Tampak hadir juga sekertaris daerah, yang juga Kadis Kominfo. Pj Bupati Bojonegoro mengucapkan banyak terima kasih kepada awak media atas kehadirannya pada hari ini. “Sekali lagi saya mengucapkan terima kasih sudah hadir pada sore hari ini.” kata Adriyanto.
Adriyanto juga mengajak para awak media untuk bersama-sama menjaga kondusivitas wilayah Bojonegoro dengan menyajikan berita-berita yang menyejukkan dan netral menghadapi tahun politik 2024 mendatang. Baik moment Pileg maupun Pilpres.
“Dan terus terang kami sebagai ASN sebagai Pemkab tentunya juga harus bersikap netral juga demi ketenangan di Bojonegoro.” ungkap Adriyanto.
Dengan menunjukkan sikap netral, bahwa pemerintah kabupaten Bojonegoro siap melaksanakan seluruh tahapan demi mendukung proses pileg, pilpres maupun pilkada. Sebab, menurut Adriyanto, Pemkab Bojonegoro memiliki tanggung jawab melibatkan seluruh komponen masyarakat, sehingga memastikan seluruh proses pileg, pilpres dan pilkada bisa berjalan dengan lancar.
“Jadi, teman-teman semua, ada tiga aspek yang menjadi fokus saya selama nanti 1 tahun kedepan. Pertama adalah memperkuat fondasi ekonomi yang ada di Bojonegoro, misalnya mendorong agar pariwisata di Bojonegoro lebih dikenal di luar. Di Instagram saya, secara tidak langsung saya sudah promosi, saya tunjukkan Kahyangan Api,” beber Adriyanto.
Adriyanto juga mengajak media agar Bojonegoro ini dipromosikan supaya makin banyak orang datang ke Bojonegoro. “Dengan demikian, ekonomi di sini akan bergerak. Memang ini bisa dilihat jangka panjang, tetapi ini salah satu upaya kita untuk terus aktif menggerakkan ekonomi yang ada di Bojonegoro. UMKM pasti juga akan terbantu.” ungkap Adriyanto.
Kemudian yang kedua, kata Adriyanto, yang juga tidak kalah penting adalah untuk menciptakan masyarakat yang memiliki kapasitas untuk bisa menjaga stabilitas ekonomi yang ada sekarang. Contohnya memastikan bahwa kesejahteraan masyarakat itu terjaga, salah satu yang menjadi PR nya adalah berupaya menurunkan tingkat kemiskinan yang saat ini berada pada angka 11 persen.
“Nah, ini tentunya menjadi fokus jangka pendek ini bisa menekan angka kemiskinan ini bisa turun di Bojonegoro,” tambah Adriyanto.
“Terus yang ketiga, memastikan bahwa dari sisi masyarakat, adalah kegiatan yang sifatnya kualitas,” ungkap Adriyanto.
Adriyanto berharap, agar teman-teman media bisa menjadi mitra dari Pemkab Bojonegoro dalam melaksanakan kebijakan kebijakan pembangunan di Bojonegoro.
“Nah kami juga minta masukan kepada teman-teman media semua, kira kira apa sih yang harus menjadi perhatian Pemkab Bojonegoro terkait dengan beberapa kegiatan yang merupakan program dari pusat,” pungkas Adriyanto. (*)