Tak Hadir Deklarasi di Surabaya, Presiden PKS Pastikan Tetap Usung Capres Anies Baswedan

  • Bagikan
Presiden PKS Ahmad Syaikhu (dua dari kiri) saat menggelar konferensi pers di Markas PKS, di Jakarta, Sabtu (2/9).

INDOSatu.co – JAKARTA – Di saat Partai NasDem dan PKB mendeklarasikan Bacapres Anies Rasyid Baswedan dan Abdul Muhaimin Iskandar (Cak Imin) di Hotel Yamato atau Hotel Majapahit, Surabaya, PKS justru tidak berada di tengah-tengah kemeriahan deklarasi Anies dan Cak Imin. Saat deklarasi berlangsung, tak tampak utusan dari PKS.

Usai deklarasi Anies dan Cak Imin, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) justru menggelar konferensi pers terkait perkembangan mutakhir di Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Sabtu (2/9) yang langsung dilakukan Presiden PKS, Ahmad Syaikhu.

Baca juga :   Jika Partai Ummat Deklarasikan Capres Anies Baswedan, PAN Diprediksi Bakal Redup

Dalam keterangannya, Presiden PKS Ahmad Syaikhu menyebut, bahwa PKS akan merespons nama Muhaimin Iskandar sebagai Cawapres dari Anies Baswedan yang saat ini telah dideklarasikan dengan membahasnya dalam sidang Musyawarah Majelis Syura.

“Musyawarah Majelis Syura (MMS) ke-VIII telah menetapkan Bapak Anies Rasyid Baswedan sebagai Bacapres yang diusung oleh PKS. Adapun rekomendasi nama Bapak Abdul Muhaimin Iskandar sebagai Bakal Calon Wakil Presiden akan diusulkan untuk dibahas pada Musyawarah Majelis Syura (MMS) PKS,” ucap Syaikhu.

Syaikhu lantas menegaskan, sesuai amanat Musyawarah Majelis Syura, PKS sampai saat ini tetap mengusung Anies Baswedan sebagai Calon Presiden. Sesuai Pasal 16 Anggaran Dasar PKS ayat (2) huruf (i) yang menyatakan bahwa kewenangan untuk menetapkan kebijakan Partai berkenaan dengan Pemilihan Presiden dan/atau Wakil Presiden RI adalah Majelis Syura sebagai majelis permusyawaratan tertinggi Partai.

Baca juga :   Gugat AD/ART, Rahmad: Demokrat Tak Ingin Dikuasai Tirani-Diktator

”Musyawarah Majelis Syura (MMS) ke-VIII telah menetapkan Bapak Anies Rasyid Baswedan sebagai Bacapres yang diusung oleh PKS,” tutur Syaikhu.

Kendati demikian, ungkap Syaikhu, PKS menyambut baik bergabungnya PKB dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP). Syaikhu pun berharap bergabungnya partai baru dapat memperkokoh Koalisi dalam meraih kemenangan di Pemilu 2024.

“PKS menyambut baik dan mengucapkan ahlan wa sahlan wa marhaban atas bergabungnya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang mengusung Bapak Anies Rasyid Baswedan sebagai Bakal Calon Presiden RI pada Pilpres tahun 2024,” kata dia.

Baca juga :   Belasan Laskar PPP di Bantul Deklarasi Dukung Pasangan Anies-Gus Imin (AMIN)

“InsyaAllah akan semakin mengokohkan semangat dan optimisme meraih kemenangan pada Pilpres tahun 2024 untuk mewujudkan Indonesia adil, sejahtera, dan bermartabat,” pungkas Syaikhu. (*)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *