Bupati Lamongan: Hari Ibu Jadi Momen Penting Perempuan untuk Ambil Peran

  • Bagikan
BERJASA BESAR: Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi menyerahkan bunga cinta kepada Penasihat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Lamongan, Anis Kartika Yuhronur dalam acara HUT DWP yang dirangkai Peringatan ke-94 Hari Ibu, Kamis (22/12).

INDOSatu.co – LAMONGAN – Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi (Pak Yes) mengugkapkan bahwa momentum Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-94 harus dijadikan ajang untuk tampil dengan karya dan ambil peran dalam pembangunan negara.

“Kita selalu memperingati Hari Ibu itu, harus kita jadikan momentum untuk terus tampil dan ambil peran sebagai perempuan,” tutur Pak Yes dalam sambutannya saat melaksanakan apel peringatan Hari Ibu, di halaman Pemkab Lamongan, Kamis (22/12).

Baca juga :   Optimistis Stunting Bisa Turun 14 Persen, Pak Yes Minta Tim Perlu Berkolaborasi

Peringatan Hari Ibu (PHI) ditetapkan dalam Kongres Perempuan Indonesia III yang berlangsung pada pada 22 Desember 1938 di Bandung, dimana tujuan dibentuknya Kongres Perempuan Indonesia memiliki fungsi, yakni sebagai ibu bangsa yang bertugas mendidik dan menumbuhkan generasi bangsa agar memiliki jiwa tebal nasionalisme.

“Adanya PHI yang sekarang menjadi PHII membawa dampak kesetaraan hak, kewajiban, dan kedudukan dengan laki-laki. Perempuan memiliki peran penting untuk mendidik generasa bangsa agar lebih berkualitas,” kata Pak Yes dihadapan barisan perempuan Lamongan berbalut busana Kebaya Nasional sebagai peserta apel.

Baca juga :   Antisipasi Laka Lantas, Satlantas Polres-Damkar Bojonegoro Bersihkan Sisa Material Cor

Pak Yes juga memberi apresiasi kepada para perempuan karena telah mengambil peran dalam pembangunan bangsa. Dimana perempuan turut aktif menjadi relawan kesehatan saat kasus Covid-19 meningkat serta membantu kebangkitan ekonomi dengan inovasi UMKM.

“Luar biasa sekali, perempuan-perempuan itu ikut andil menjadi relawan kesehatan bagi keluarga. Keterpurukan ekonomi yang melanda juga mampu bangkit berkat inovasi perempuan sebagai penggerak UMKM,” tambah Pak Yes.

Baca juga :   Bupati Yuhronur Berkomitmen Lanjutkan Pembangunan Fisik dan Non Fisik

Diakhir sambutan, Pak Yes memberikan wejangan kepada perempuan millenial agar tetap berkarya tanpa melupakan perjuangan perempuan terdahulu. (*)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *